Kepala KUA Kraton Beri Pembinaan dan Pencatatan AIW


Guna memberikan pelayanan yang baik bagi umat, Kepala KUA Kecamatan Kraton memberikan pembinaan dan pencatatan AIW, Selasa, (5/12/2023), di Yayasan Azfar Robbani Farzan, desa Mulyorejo, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

H. As’ari, S.Ag,. M.Pd.I, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kraton menghadiri Giat Pembinaan dan pencatatan Wakaf Yayasan Azfar Robbani Farzan yang meliputi RA, TPQ dan Madin.

Hadir Kapala RA, TPQ dan Madin juga Ketua Yayasan Azfar Robbani Farzan. Yayasan Azfar Robbani Farzan mencatatkan Akta Ikrar wakaf sekaligus 3 bidang tanah.

“Kepada masyarakat Kecamatan Kraton mari yang belum mempunyai Akta Ikrar Wakaf (AIW) tempat ibadah mushallah, masjid, TPQ, Madin, RA segera diurus,” imbaunya.

“Wakaf bertujuan memanfaatkan harta benda wakaf sesuai dengan fungsinya. Wakaf berfungsi mewujudkan potensi dan manfaat ekonomis harta benda wakaf untuk kepentingan ibadah dan untuk memajukan kesejahteraan umum,” jelasnya.

Posting Komentar untuk "Kepala KUA Kraton Beri Pembinaan dan Pencatatan AIW"